BAHAGIA BANGET MURTAD! Bongkar Fakta Perjalanan Nita Gunawan Pindah Agama dari Islam ke Kristen
Nita Gunawan membagikan pengalaman hidupnya kepada Deddy Corbuzier di youtube podcast Close The Door. Ia bercerita soal dirinya yang berpindah agama dari Islam ke Kristen sejak umur 13 tahun."Aku beralih (pindah agama) itu usia 13 tahun," ujar Nita. Tak banyak yang tahu bahwa dara cantik ini terlahir dari keluarga Muslim. Ia menjelaskan bahwa saat sang ayah meninggal dunia, ia sudah memeluk agama Kristen.
"Sejak papa aku meninggal, itu aku sudah (Kristen). Jadi, orang tua aku Muslim, kakak aku Muslim, adik aku Muslim," jelas Nita.
Nita pun mengungkap bahwa dirinya memilih berpindah agama dari Islam ke Kristen karena sebuah mimpi. Hal ini membuatnya juga teguh untuk berpindah agama ke Kristen. Ia juga mengungkap bahwa hal tersebut begitu disyukurinya hingga hari ini.
Ia juga mengungkap kesulitan hidup yang ia jalani membuatnya bertahan hingga saat ini. Saat dirinya memutuskan untuk berpindah agama, ia sempat diusir oleh keluarganya karena hal tersebut bertentangan dengan mereka.
"Aku pernah diusir juga dari rumah. Aku inget usia aku 15 tahun, aku nge-kos," pungkas wanita yang sempat dikabarkan dekat dengan Raffi Ahmad ini. Nita juga bercerita bahwa sebelum dirinya memeluk agama Kristen, ia merupakan seorang Muslim yang taat.
"Karena aku juga dulu sekolah pakai hijab, salat 5 waktu, 6 waktu sama Tahajud, terus umur 13-an aku pindah, gimana kamu kalau jadi orang tua aku?" lanjut Nita. Karena keluarganya belum bisa menerima, akhirnya Nita memilih untuk tinggal sendiri dengan menyewa kos.
1.Berawal dari Mimpi
Nita Gunawan menegaskan, keputusannya memeluk agama Kristen tak ada kaitannya dengan pria. Dia mengaku, hatinya disentuh lewat sebuah mimpi yang sayangnya enggan diungkapkannya lebih jauh. “No, bukan karena pacar. (Saya pindah) karena mimpi sebenarnya,” ujarnya kepada sang mantan mentalis.
2.Masuk Kristen di Usia 13 Tahun
Selebgram 31 tahun itu mengaku, pindah agama di usia yang masih sangat muda, 13 tahun. Peristiwa itu, menurutnya, terjadi sebelum sang ayah meninggal dunia akibat penyakit jantung. “Jadi aku beralih di usia 13 tahun. Sementara ayah berpulang di usia 52 tahun saat aku masih 16 tahun. Jadi ya aku pindah agama sendirian,” tuturnya.
3.Muslim yang Taat
Sebelum akhirnya pindah agama, Nita Gunawan mengaku, dirinya tergolong muslim yang taat. Saat bersekolah, dia mengenakan hijab dan selalu menjalankan salat 5 waktu. “Selain salat 5 waktu, tahajud juga deh. Setelah itu, aku pindah (agama).”
4.Diusir Keluarga
Keputusan Nita Gunawan pindah agama ternyata harus dibayar mahal olehnya. Orangtuanya menolak keras keputusan tersebut dan mengusirnya dari rumah, di usia 15 tahun. Terusir dari rumah, sang selebgram kemudian memutuskan untuk ngekos.
Lulus SMA, Nita pun mencoba peruntungan di Semarang bermodalkan menumpang hidup dengan teman kakak iparnya yang bersedia menampung Nita. Nita pun mengungkap dirinya sempat menumpang makan selama 1 minggu di rumah kerabatnya tersebut, sampai akhirnya ia mulai bekerja satu sampai dua kali dalam sehari.
Kegigihannya untuk bekerja pun membuatnya menjadi pagar ayu dan model. Ia pun bersyukur dapat menjalani dua pekerjaan sekaligus untuk dapat membiayai hidupnya sendiri bahkan bisa mengirim uang kepada sang ibu. "Misalnya pagar ayu terus ikut model, itu dikumpul-kumpulin satu bulan bisa hidup, puji tuhan bisa ngasih mamah aku juga," ujar Nita.
5.Keluarga Mulai Menerima
Seiring berjalannya waktu, sang selebgram mengaku, keluarganya mulai menerima agama yang dia imani saat ini. Nita juga berusaha menjaga silaturahmi dengan keluarga sebaik mungkin. “Setiap Lebaran, aku pasti pulang. Dan sekarang, keluarga aku tidak pernah membeda-bedakan satu sama lain,” sekarang mereka menerima. Sekarang kalau lebaran, aku pasti pulang." jelas Nita Gunawan
Sumber : youtube_com/watch?v=077H3CcGucM
Belum ada Komentar untuk "BAHAGIA BANGET MURTAD! Bongkar Fakta Perjalanan Nita Gunawan Pindah Agama dari Islam ke Kristen"
Posting Komentar